Connect with us

Berita Arsip

Seleksi Terbuka Untuk Jabatan SKPD Kota Bogor

Published

on

 PANITIA SELEKSI
JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA
DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KOTA BOGOR
Alamat : Jl. Ir. H. Juanda No. 10 Telp. (0251) 8358942 Fax. (0251) 8356170
Bogor – 16121

P E N G U M U M A N
NOMOR :  04 /PANSEL.JPT-Bgr/2017
TENTANGSELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA JABATAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA BOGOR, KEPALA DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI KOTA BOGOR, KEPALA DINAS LINGKUNGAN HIDUP KOTA BOGOR DAN KEPALA DINAS KOMUNIKASI, INFORMATIKA, STATISTIK DAN PERSANDIAN KOTA BOGOR

Berdasarkan Undang Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 13 Tahun 2014 tentang Tata Cara Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Secara Terbuka di lingkungan Instansi Pemerintah dan sesuai dengan salah satu Program Percepatan Reformasi Birokrasi yaitu Program Sistem Promosi Aparatur Sipil Negara secara terbuka, maka dengan ini Pemerintah Kota Bogor mengumumkan pelaksanaan Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama  di lingkungan Pemerintah Kota Bogor untuk jabatan lowong yaitu:

  • Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor;
  • Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Bogor;
  • Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bogor;
  • Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik  dan Persandian Kota Bogor.

Seleksi terbuka ini dapat diikuti oleh seluruh Pegawai Negeri Sipil yang memenuhi persyaratan yang telah ditentukan sebagai berikut:

  1. Berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil Aktif (tidak sedang dalam status Cuti diluar Tanggungan Negara);
  2. Pangkat golongan paling rendah Pembina IV.a
  3. Sekurang-kurangnya telah menduduki Jabatan Eselon III.a atau pangkat setara dalam jabatan fungsional madya;
  4. Berusia setinggi- tingginya 58 (lima puluh delapan) tahun per 1 Juni 2017 bagi eselon III.a dan maksimal 58 (lima puluh delapan) tahun bagi yang sedang atau pernah menduduki Eselon II.b;
  5. Kualifikasi Pendidikan minimal Sarjana S-1, diutamakan Pendidikan S-2 (dibuktikan dengan Ijazah dari Perguruan Tinggi yang terakreditasi);
  6. Semua unsur Penilaian Prestasi Kerja 2 (dua) tahun terakhir bernilai baik;
  7. Tidak sedang dalam status sebagai tersangka oleh Pihak Kepolisian / Kejaksaan RI;
  8. Tidak sedang menjalani Hukuman Disiplin Pegawai baik Tingkat Sedang maupun Berat;
  9. Sehat Jasmani dan Rohani dibuktikan dengan Surat Kesehatan dari Dokter / Rumah Sakit;
  10. Mendapat persetujuan resmi dari atasan langsung atau Pejabat Pembina Kepegawaian (bagi pelamar dari luar Pemerintah Kota Bogor);
  11. Menyampaikan bukti Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN/LHKASN) terakhir.
  • KETENTUAN PENDAFTARAN
  1. Pengumuman pembukaan pendaftaran dilakukan mulai tanggal 20 Februari 2017 s/d 10 Maret 2017 dan dapat dilihat pada surat resmi yang dikirimkan ke seluruh Pemerintah Kabupaten/Kota se- Provinsi Jawa Barat,  media massa dan papan pengumuman BKPSDA Kota Bogor serta Website Pemerintah Kota Bogor dengan alamat www.kotabogor.go.id.
  1. Pendaftaran dan penerimaan lamaran peserta seleksi dimulai tanggal 21 Februari 2017 s/d 10 Maret 2017  dengan surat lamaran ditulis tangan sendiri dengan tinta hitam dan ditandatangani di atas materai Rp.6000,- serta surat lamaran ditujukan kepada Panitia Seleksi Terbuka untuk salah satu jabatan yang dituju untuk disampaikan langsung oleh pelamar kepada Sekretariat Panitia Seleksi Terbuka jabatan Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Bogor, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bogor dan Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, Statistik dan Persandian Kota Bogor pada jam kerja dengan alamat Sekretariat Panitia Seleksi adalah Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur Kota Bogor Jl. Ir. H. Juanda Nomor 10 Kota Bogor.
  1. Berkas Lamaran yang berisi surat lamaran,  dilengkapi dengan :
  1. Fotocopy KTP;
  2. Fotocopy Ijazah terakhir yang dilegalisir oleh Pejabat yang berwenang;
  3. Fotocopy SK Pangkat Terakhir;
  4. Fotocopy SK Pengangkatan dalam Jabatan Struktural mulai dari SK pengangkatan pertama eselon III.a sampai dengan pengangkatan dalam jabatan terakhir;
  5. Fotocopy Sertifikat Diklatpim Tk. III dan/atau Fotocopy Sertifikat Diklatpim Tk. II bagi yang telah mengikuti Diklatpim;
  6. Sasaran Kerja Pegawai (SKP) 2 (dua) tahun terakhir;
  7. Daftar Riwayat Hidup;
  8. Pas Foto berwarna ukuran 4×6 sebanyak 6 (enam) lembar;
  9. Makalah rencana strategis sesuai dengan jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang dilamar dan disertai dengan file power point dalam bentuk CD/Flashdisk.
  10. Surat Keterangan Kesehatan dari Dokter Pemerintah (Khusus Bagi PNS di luar Pemerintah Kota Bogor);
  11. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku Khusus Bagi PNS diluar Pemerintah Kota Bogor);
  12. Surat Persetujuan Atasan langsung atau Pejabat Pembina Kepegawaian untuk mengikuti Seleksi Terbuka (Khusus Bagi PNS di luar Pemerintah Kota Bogor);
  13. Surat Pernyataan Bebas Hukuman Disiplin Pegawai;
  14. Fotocopy tanda terima / bukti penyampaian LHKSAN;
  15. Fotocopy SPT tahun terakhir
  16. Batas waktu penerimaan berkas lamaran Hari Jum’at tanggal tanggal 10 Maret 2017 Pukul 16.00 WIB.
  • JADWAL KEGIATAN
NO Nama Kegiatan Waktu
1. Pengumuman 20 Februari 2017 s/d 10 Maret 2017
2. Pendaftaran dan Penerimaan Berkas Lamaran 21 Februari 2017 s/d 10 Maret 2017
3. Seleksi Administrasi 20 Maret 2017
4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi 21 Maret 2017
5. Pelaksanaan Assessment. 22 Maret 2017
6. Presentasi Visi dan Misi peserta seleksi JPT dengan Pansel. 23 Maret 2017
10. Rekam Jejak Calon Peserta 27 Maret 2017
11. Pengumuman Hasil Seleksi 3 (tiga) Calon terbaik 29 Maret 2017
12. Tes Kesehatan (General Check up)  dan MMPI 30 Maret 2017
13. Wawancara Akhir dengan Panitia Seleksi 31 Maret 2017
14. Penyerahan hasil kepada Pejabat Pembina Kepegawaian (Walikota) 31 Maret 2017

Catatan: Jadwal kegiatan sewaktu-waktu dapat berubah dan akan diumumkan melalui website kota Bogor dengan alamat wwww Website Pemerintah Kota Bogor dengan alamat www.kotabogor.go.id

  • KETENTUAN LAIN
  1. Berkas administrasi pelamar yang akan diproses adalah berkas yang telah lengkap sesuai dengan ketentuan yang telah dipersyaratkan;
  2. Setiap perkembangan dan perubahan dari pelaksanaan Seleksi Terbuka Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Bogor, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bogor dan Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, Statistik dan Persandian Kota Bogor akan diumumkan di papan pengumuman Sekretariat Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi di Kantor Badan Kepegawaian Daerah Kota Bogor dan melalui Website Pemerintah Kota Bogor dengan alamat www.kotabogor.go.id.
  3. Apabila dikemudian hari terbukti peserta yang dipilih sebagai calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama memalsukan data atau memberikan keterangan yang tidak benar maka Pejabat Pembina Kepegawaian Kota Bogor dapat melakukan pembatalan kepada yang bersangkutan;
  4. Seluruh proses seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama tidak dipungut biaya atau pungutan dalam bentuk apapun;
  5. Keputusan Panitia Seleksi Terbuka Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Bogor, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bogor dan Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, Statistik dan Persandian Kota Bogor  bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Demikian pengumuman ini untuk diketahui dan menjadi pedoman.
Dikeluarkan  di Bogor
Pada tanggal   20 Februari 2017
Ketua Panitia Seleksi,
 
TTD
Drs. H. ADE SARIP HIDAYAT, M.Pd.
Pembina Utama Madya
NIP. 19600910 198003 1 003
LINK DOWNLOAD PANITIA SELEKSI

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Login dulu untuk mengirim komen Login

kasih komen

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.