Berita Arsip
Srikandi Pemuda Pancasila Siap Berkiprah Untuk Kemandirian Wanita Di Kota Bogor
Kota Bogor – Setelah melalui rapat pleno dalam rapat Musyawarah Kerja MPC Pemuda Pancasila Kota Bogor yang digelar di Gedung Wanita, terpilih Ketua Srikandi Pemuda Pancasila Kota Bogor untuk masa bakti (2017-2020) Tammi Larasati, Rabu (22/2).
“ini merupakan amanah yang harus dijalankan dengan baik, yaitu memajukan kaum wanita agar mampu hidup secara mandiri,” ujar Tammi Larasati, Rabu (22/2).
Menurut Tammi, dalam waktu dekat srikandi pemuda pancasila akan melakukan program awal dengan membentuk jenis-jenis usaha skala kecil bagi kaum wanita agar bisa mandiri “Kita akan bangun dan bangkitkan kembali Srikandi yang sudah lama vakum agar Srikandi kembali dikenal dan diketahui keberadaannya di Kota Bogor,” ujarnya.
Kepada engingengnews.com, Ketua terpilih Srikandi Pancasila Tammi Larasati menegaskan, bahwa tujuan dibentuknya Srikandi Pemuda Pancasila sudah jelas agar kualitas perempuan Kota Bogor dapat lebih baik. “Selain mandiri agar wania Indonesia lebih mencintai Pancasila sebagai dasar negara dan memahami arti pancasila itu sendiri,” pungkasnya.
Sementara Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Bogor, Benninu Argoebie mengatakan, Muscab PP Kota Bogor di Gedung Wanita ini merupakan yang pertama dilakukan pengurus PP di tahun 2017.
“Muscab ini bukan hanya membahas agenda kerja namun kita melakukan pemilihan sekaligus pembentukan organisasi Srikandi Pemuda Pancasila,” ujar Benninu, Rabu (22/2).
Dalam kegiatan Muscab ini, hadir Ketua MPW PP jawa Barat, Ketu DPRD, walikota dan beberapa tokoh Partai Politik dan juga Ketua Ormas Kota Bogor. (cr)
-
Berita Populer3 weeks ago
Hanif Faisol Minta Laboratorium Kementerian LH/BPLH Harus Terintegrasi Dan Tersebar
-
Featured3 weeks ago
Menteri LH Hanif Faisol Bakal Stop Impor Sampah Plastik, Importir Bandel Akan Ditindak Tegas
-
Editorial3 weeks ago
Pastikan Ujicoba Jalur Pipa Bogor Barat Berjalan Mulus, Direksi Tirta Pakuan Cek Debit dan Tekanan Air
-
Entertainment1 week ago
Promo KTP Diperpanjang, Masuk The Jungle Hanya 50 Ribuan
Login dulu untuk mengirim komen Login