Berita Arsip
Aksi Ribuan Driver Ojek Online Dibalaikota Bogor Dibubarkan Aparat
Kota Bogor – Aksi ribuan massa driver ojek online di Balaikota Bogor dibubarkan aparat keamanan Rabu sekira pukul 18.46 wib. “Sekarang bubar dan kembali kerumah masing-masing,” ujar Kapolres Bogor Kota Kombes Polisi Ulung Sampurna Jaya kepada peserta aksi, Rabu (22/3).
Pembubaran aksi para driver ojek online ini karena batas waktu aksi sudah melebihi waktu yang ditentukan. “Mari kita jaga bersama ketertiban dan keamanan kota bogor, Polri dan TNI akan bergerak jika ada provokator,” tandas Kapolres Bogor Kota.
Meski masih was-was khawatir ada sweeping susulan dari awak angkutan umum, akhirnya satu persatu ribuan driver ojek online bergerak pulang.
Sementara Walikota Bogor Bima Arya yang datang setelah massa pulang, langsung melaksanakan rapat koordinasi dengan Pihak Kepolisian dan TNI.(boy/01)
-
Berita Terbaru4 minggu agoEddy Soeparno : Empat Pilar Kebangsan Benteng Moral Bangsa di Era Digital
-
Berita Populer4 minggu agoRefleksi Akhir Tahun PWI Kota Bogor Disiarkan Live, Wali Kota dan Ketua DPRD Siap Jawab Keluhan Warga
-
Berita Populer4 minggu agoRatusan Pelajar PKBM se-Kabupaten Bogor Ikuti Jambore Pramuka di Gunung Geulis
-
Berita Populer4 minggu agoDedie Rachim Terpilih jadi Ketua DPD PAN Kota Bogor

Login dulu untuk mengirim komen Login