Connect with us

Berita Populer

Jalur Bocimi Makan Korban, Tiga Orang Meninggal Dalam Laka Lantas

Published

on

Kab.Bogor – Tiga orang meninggal dunia, dan beberapa korban lainnya luka-luka akibat Kecelakaan yang terjadi di Jalur Bocimi tepatnya di KM 16, tanjakan Ciherang Pondok, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Senin (10/07).
Menurut salah seorang Letugas Laka Lantas, peristiwa kecelakaan terjadi saat kendaraan dump truk yang dikemudikan Diky Alpian warga Pandeglang Banten mau di kemudikan, setelah berhenti di badan jalan selama 30 menit dengan kondisi jalan menanjak kemudian akan di jalankan kembali pengemudi hilang kendali lalu kendaraan truk bergerak mundur ke belakang dan menabrak kendaraan Suzuki Cary Pick Up dan 4 unit kendaraan lainnya sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas.
Sementara menurut saksi mata dilokasi kejadian, kecelakaan bermula saat sebuah dump truck dengan nopol B 9199 BYU melaju dari arah Sukabumi melintas di jalur Ciherang menuju arah Bogor. Namun tiba-tiba saja, truk tersebut tak mampu lagi melaju. Diduga karena muatan berlebih, pengemudi truk pun tak mampu menahan laju kendaraannya, hingga akhirnya mundur dan langsung menabrak beberapa kendaraan yang berada tepat di belakangnya.
“Ya truk itu gak kuat menanjak, dan langsung mundur dengan kecepatan tinggi hingga menabrak beberapa kendaraan yang ada di belakangnya,” ungkap Obrin, Senin (10/07).
Beberapa kendaraan yang mengalami rusak berat antara lain, dua mobil minibus satu mobil box dan sebuah sedan serta sebuah sepeda motor.
Hingga kini, identitas para korban yang meninggal belum diketahui, karena langsung dievakuasi pihak Satlantas Polsek Caringin. Akibat peristiwa ini, jalur yang dikenal dengan julukan “Jalur Tengkorak” ini pun sempat mengalami kemacetan panjang.
Sekedar informasi, jalur Bocimi terdapat sejumlah titik rawan kecelakaan, salah satunya di lokasi tanjakan Ciherang Pondok. Salah satu penyebabnya yakni minimnya rambu (traffic light) di jalur ini, serta banyaknya kendaraan dengan tonase berlebih yang kerap menghambat laju kendaraan lainnya, hingga kerap menyebabkan kemacetan.
“Ya karena muatan berat, maka tak jarang banyak kendaraan yang mencoba menyalip, dan itu juga yang sering memicu terjadinya tabrakan,” tandas Ucok. (boy/01)
 

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Login dulu untuk mengirim komen Login

kasih komen

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.