Berita Populer
Hari Pertama Kerja, 277 PNS Kota Bogor Tak Ngantor

Eng Ing Eng – Dari 3.142 PNS Kota Bogor diluar guru, hari pertama masuk kerja Selasa 02 Januari 2018, usai cuti bersama tahun baru, sebanyak 277 PNS tak maauk kerja.
Hal itu diketahui setelah 10 tim dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur (BKPSDA) Kota Bogor melakukan sidak dan menyisir setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
OPD yang disisir dalam sidak BKPSDA adalah seluruh SKPD, Puskesmas, RSUD hingga ke kecamatan dan kelurahan di kota hujan.
Data BKPSDA yang tidak masuk kerja adalah jumlah PNS yang sakit sebanyak 51, izin 62, cuti 67, tugas belajar (tb) 6, dinas luar (dl) 17, lepas piket (lp) 5 dan tanpa keterangan 69 orang, jadi total keseluruhan 277 orang.
Kabid Pengembangan Karir pada BKPSDA Kota Bogor, Henny Nurliani mengatakan, pihaknya langusng merekap jumlah PNS yang tidak masuk hari pertama kerja setelah sidak.
“Semua ada 10 tim yang, dalam sidak itu dua orang melakukan pemantauan dan meminta data disetiap dinas,” kata Henny, Selasa (02/01/18).
Henny melanjutkan, sesuai tupoksi BKPSDA Kota Bogor, tentang kedisplinan pegawai maka pegawai yang tidak masuk tanpa keterangan akan ditindak. Dari semua OPD yang disidak PNS yang tidak masuk ada di dua OPD yakni di Dispetindag 8 orang dan Dinas PUPR 8 orang.
“Kalau tidak ada keterangan akan ditindak lanjut,” tambahnya.
Henny membeberkan, total kantor yang saat sidak ada 59 kantor terdiri kantor dinas, badan, kecamatan, puskesmas dan kelurahan. Dan OPD yang tidak disidak tetap diminta laporannya, kalau yang disidak segera diminta datanya.
“Sesuai PP 53 tahun 2010 tentang disiplin PNS, bagi 69 PNS yang tidak masuk maka pimpinannya harus membinanya, dan diberi sanksi mulai teguran lisan atau tertulis,” tandasnya.
-
Berita Populer3 minggu ago
Dari 921 Kasus Pengawasan Lingkungan di KLH, 845 Kasus dikenai Sanksi Administratif
-
Berita Terbaru3 minggu ago
Sambangi Balaikota, PKS Kota Bogor Siap Kolaborasi dengan Pemkot
-
Berita Terbaru3 minggu ago
Komisi IV DPRD Kota Bogor Dorong Sekolah Swasta Ikut Program Tebus Ijazah
-
Berita Populer3 minggu ago
Sejak April Absen di Kegiatan DPRD Kota Bogor, Desy Yanthi Utami Jalani Pengobatan Intensif
Login dulu untuk mengirim komen Login