Berita Populer
Ditinggal Sarapan Bubur, Mobil Avanzanya Terbakar

Sukabumi – Diduga akibat konsleting listrik, kejadian naas di H+3 idul fitri menimpa Sdr Dade Juhedi (54 Tahun). Pasalnya mobil minibus jenis Toyota Avanza bernopol D 1788 RW miliknya, ludes di lalap si jago merah di jalan lingkar selatan ( jalur) Kelurahan Sindangsari Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi, Jumat (7/6/2019).
Kronologis kejadian sekitar pukul 07.00 Wib, sdr. Dade warga Jalan Pemuda GG Haji Jayadi RT 1/7 Kelurahan Cikondang, Kota Sukabumi akan menikmati makan bubur ayam di sekitaran itu dan memarkirkan kendaraanya di ruas pinggir jalan tersebut. Tak berapa lama kemudian tiba – tiba mobil tersebut terbakar.
Menurut Kasat Lantas Polres Sukabumi Kota, AKP I Kadek Vemil kepada reporter engingengnews.com, menerangkan “Diduga api di akibatkan konsleting listrik pada mobil tersebut dan tidak ada korban jiwa, karena pemilik mobil tidak berada di lokasi sedang sarapan bubur ayam yang tidak jauh dari lokasi kejadian.”
“Api berhasil dipadamkan oleh Tim Satgas Damkar BPBD sekitar Pukul 07.30 WIB dan di perkirakan kerugian di taksir mencapai Rp. 90 Juta.” Lanjut Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Sukabumi, Zulkarnain Barhami. (JJ)
-
Berita Terbaru4 minggu ago
DPC PPP Kota Bogor Gelar Buka Puasa Bersama dan Konsolidasi Kader
-
Berita Terbaru1 minggu ago
Jelang Musim Kemarau, Hanif Faisol Ajak Pelaku Industri Bahas Pengelolaan Lingkungan
-
Berita Terbaru2 minggu ago
Polisi Ungkap Pembunuhan di Tanah Sareal, Bermula Cekcok Saat Cuci Piring
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Komisi IV Bahas Isu Ketenagakerjaan dan Pengangguran
Login dulu untuk mengirim komen Login