Berita Populer
Diduga Ada Persekongkolan, PT. MAM ENERGINDO Desak Tender Ulang Proyek RSUD Kota Bogor

Kota Bogor – Meski telah diumumkan siapa pemenang tender proyek pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor, yakni PT Trikencana Sakti Utama, namun beberapa waktu lalu beredar petikan sanggahan dari salah satu peserta lelang proyek Pembangunan Gedung Perawatan Blok 3 Rumah Sakit plat merah milik pemerintah Kota Bogor senilai Rp101 miliar tersebut.
Seperti diketahui PT Trikencana Sakti Utama merupakan pemenangnya dengan menawar paket proyek tersebut dengan harga penawaran Rp 89.706.107.164,14.
Sementara perusahaan yang melakukan sanggahan tersebut adalah PT PP Urban, PT MAM Energindo dan PT Modern Widya Tehnical.
Dalam sanggahan yang dilakukan PT.MAM ENERGINDO dasarnya adalah hasil evaluasi lelang di LPSE Kota Bogor dengan dokumen berita acara hasil pemilihan no.602.1/08/blok 3/rsud/v/2019 tgl 16 mei 2019.
Namun setelah dipelajari dengan seksama, diduga seluruh dokumen terkait lelang tersebut berdasarkan perpres no 4 tahun 2015, tentang perubahan ke-4 atas perubahan perpres no 54 tahun 2010 tentang pengadaan barang dan jasa pemerintah. Menurut catatan PT.MAM ENERGINDO, diduga telah terjadi kesalahan evaluasi dan kecurangan serta adanya indikasi persekongkolan atau pengaturan proyek.
Adapun harapan dari sanggahan yang dilakukan oleh PT. MAM ENERGINDO adalah, apabila kecurangan ini terbukti maka tender harus dibatalkan atau tender ulang.
PT.MAM ENERGINDO juga secara tegas menyatakan jika secara teknis serta keuangan Perusahaannya siap dalam mengikuti proyek tersebut. (admin)
-
Berita Terbaru1 minggu ago
Jelang Musim Kemarau, Hanif Faisol Ajak Pelaku Industri Bahas Pengelolaan Lingkungan
-
Berita Terbaru4 minggu ago
DPC PPP Kota Bogor Gelar Buka Puasa Bersama dan Konsolidasi Kader
-
Berita Terbaru2 minggu ago
Polisi Ungkap Pembunuhan di Tanah Sareal, Bermula Cekcok Saat Cuci Piring
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Komisi IV Bahas Isu Ketenagakerjaan dan Pengangguran
Login dulu untuk mengirim komen Login