Connect with us

Berita Terbaru

Pasca Lebaran, Disnaker Sukabumi Dipadati Pencari Kerja Buat Kartu Kuning

Published

on

Sukabumi  – Ratusan pencari kerja (Pencaker) dari berbagai wilayah kabupaten Sukabumi memadati kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) kabupaten Sukabumi di jalan Pelabuan dua Lembursitu Sukabumi. Guna melengkapi berkas – berkas surat lamaran pekerjaannya. Kamis, (20/6/2019).
Menurut petugas Pengantar Kerja Ahli Pertama Disnakertrans kabupaten Sukabumi, R. Elly Widia. Mengatakan “ Kebanyakan dari pencaker ini adalah mengurusi Kartu Kuning Antar Kerja Satu (AK 1).”
“Tercatat jumlah pemohon pembuatan kartu kuning AK 1 dalam setiap harinya terus meningkat, dan di dominasi oleh para pencari kerja yang baru lulus sekolah SMA dan SMK.” Terangnya.
“Dan dari data entri yang membuat AK 1 hari ini saja sudah mencapai Tiga Ratus (300) pencaker. Sedangkan untuk Tahun ini sudah mencapai Delapan Ribu (8.000) pencaker yang telah tercatat melalui pembuatan kartu kuning.”
Untuk mempercepat pelayanan pembuatan AK 1 untuk pencari kerja, Disnakertrans Kabupaten Sukabumi melakukan pendaftaran menggunakan aplikasi online yang bisa di akses langsung melalui hape.
“Jadi selain dilakukan di kantor Disnaker, para pencaker juga bisa melalui informasi pendaftaran lewat aplikasi online. Dan bisa mengajukam permohonan pembuatan AK1 di website resmi Disnakertrans.” Jelas Elly. ( JJ )

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Login dulu untuk mengirim komen Login

kasih komen

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.