Connect with us

Featured

Presiden Jokowi Tinjau Kegiatan Vaksinasi Drive Thru Di Kota Bogor

Published

on

Kota Bogor – Presiden Jokowi yang didampingi Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Wali Kota Bogor Bima Arya meninjau kegiatan vaksinasi dikota bogor, Jumat (19/03).
Selain meninjau pelaksanaan vaksinasi di Puri Begawan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga meninjau vaksinasi massal sasaran lanjut usia (lansia) yang dilaksanakan secara Drive Thru di GOR Pajajaran, Jumat (19/03/21).
Jokowi berharap pelaksanaan vaksinasi secara Drive Thru di Kota Bogor dapat juga dilaksanakan di daerah-daerah lain, sehingga dapat mempercepat vaksinasi di tanah air.
Jokowi berharap model vaksinasi seperti ini juga bisa dilakukan di kota lain, provinsi lain sehingga mempercepat proses vaksinasi.
“Baru saja saya melihat proses vaksinasi dengan sistem Drive Thru di Kota Bogor. Saya melihat semua prosesnya, mulai dari proses registrasi, pendaftaran, skrining kemudian suntikan vaksin, semuanya berjalan dengan baik,” katanya.
Sementara Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menambahkan, Presiden Jokowi menginginkan adanya peningkatan kapasitas vaksinasi di Jawa Barat.
Untuk itu pihaknya mendorong agar gedung-gedung di daerah Jawa Barat, baik gedung olahraga, hotel dan mal untuk melaksanakan vaksinasi massal. Termasuk di GOR dengan sistem Drive Thru.
“Karena Juni 2021 ditargetkan vaksinasi bagi profesi publik – ASN selesai, agar Juni bisa melaksanakan vaksinasi bagi kelompok umum,” kata Kang Emil sapaannya.
Dengan mengarahkan mal-mal sebagai tempat pelaksanaan vaksinasi, Kang Emil berharap dapat menghidupkan sektor ekonomi, dimana warga yang telah di vaksinasi dapat berbelanja.
Menyinggung masih tingginya kasus Covid-19 di Jawa Barat yang mayoritas terjadi di kawasan Bodebek, ia meminta untuk melakukan penguatan di wilayah.
Opan (63), yang langsung ditinjau Presiden saat pemeriksaan sebelum disuntik vaksin menyatakan prosesnya berjalan lancar. Ia mengaku sempat menyapa Jokowi.
“Pak Presiden hanya melihat dari dekat dan saya hanya mengucapkan Assalamualaikum Pak Presiden. Pak Presiden, Pak Gubernur dan Pak Wali hanya melihat saja,” kata Opan.
Koswara (62) asal Kelurahan Cilendek Timur dan Indrajaya (61) asal Kelurahan Ciwaringin sempat berdiri satu panggung dengan Jokowi saat jumpa pers mengaku terkejut.
“Bangga, tapi yang pasti terkejut karena saya tidak menyangka bisa berdiri sejajar dengan Pak Joko Widodo, Pak Ridwan Kamil dan Pak Bima,” kata Koswara yang merupakan pengemudi Ojek Online.
(Humas Pemkot)/ foto: Ryan Maulana

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Login dulu untuk mengirim komen Login

kasih komen

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.