Featured
Presiden Minta Bupati Bogor Percepat Vaksinasi
Bogor – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meminta Pemerintah Kabupaten Bogor melanjutkan percepatan vaksinasi demi tercapainya Herd Immunity. Hal tersebut disampaikan Presiden saat meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi di Stadion Pakansari, Kamis (17/6).
Sementara Bupati Bogor Ade Yassin mengatakan, target kegiatan vaksinasi ada 10.000 dosis vaksin. Dan dibagi yaitu 5.000 dosis di Stadion Pakansari, 5.000 dosis lainnya tersebar di 50 Puskesmas dan rumah sakit swasta.
Ade Yasin menambahkan, Presiden meminta Pemerintah Kabupaten Bogor terus lakukan percepatan vaksinasi, jika ada kekurangan vaksin bisa difasilitasi Kementerian Kesehatan.
“Presiden melihat tingkat antusias warga begitu tinggi, dan beliau akan memenuhi kebutuhan vaksin di Kabupaten Bogor,”ujar Ade Yassin.
Dalam kegiatan vaksinasi massal tersebut Presiden Joko Widodo bersama dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Bupati Bogor Ade Yassin melihat langsung vaksinasi massal di Stadion Pakansari dan beberapa rumah sakit serta Puskesmas di Kabupaten Bogor. (redaksi)
-
Berita Populer3 weeks ago
Hanif Faisol Minta Laboratorium Kementerian LH/BPLH Harus Terintegrasi Dan Tersebar
-
Featured3 weeks ago
Menteri LH Hanif Faisol Bakal Stop Impor Sampah Plastik, Importir Bandel Akan Ditindak Tegas
-
Editorial3 weeks ago
Pastikan Ujicoba Jalur Pipa Bogor Barat Berjalan Mulus, Direksi Tirta Pakuan Cek Debit dan Tekanan Air
-
Entertainment1 week ago
Promo KTP Diperpanjang, Masuk The Jungle Hanya 50 Ribuan
Login dulu untuk mengirim komen Login