Featured
Bangun Sinergitas, Pemprov Jabar Gelar Program Digitalisasi Mesjid Bersama FPPU
Karawang – Forum Pemberdayaan Pesantren dan Umat (FPPU) Jawa Barat hadir sebagai upaya untuk memberikan Sinergitas dan Kolaborasi yang dibangun dengan Pemerintah Provinsi di bidang keagamaan demi tercapainya Misi dan Visi yang dicanangkan Gubernur Jawa Barat.
Dengan keberadaan FPPU tersebut diharapkan dapat tercapainya tujuan dan terwujudnya Program Pemerintah Provinsi di Jawa Barat.
Pada Kegiatan Pembinaan Manajemen Pemberdayaan Masjid, Revitalisasi dan Digitalisasi Masjid di Jawa Barat angkatan ke 13 dan 14 hadir ketua Umum Forum Pemberdayaan Pesantren dan Umat (FPPU) Jawa Barat, yang dilaksankan di Akshaya Hotel Karawang. Peserta angkatan 13 dan 14 dari sejumlah 1800 masjid, dikuti oleh ketua DKM, Jumat (26/11/21).
“Program FPPU kedepan untuk menggapai Visi Provinsi Jabar yaitu Juara Lahir Bathin, ujar Arie Gifari Ketua Umum Forum Pemberdayaan Pesantren dan Umat (FPPU) Jawa Barat.
“Ada 17 program unggulan Pesantren dan Program Keagamaan lainnya yang digagas oleh Gubernur dengan Birokesra sebagai Leading Sektor Program Keagamaannya,” jelasnya.
“Pemerintah Provinsi Jawa Barat dengan visi Juara Lahir Bathin sudah tentu tidak bisa berdiri sendiri tanpa kolaborasi dengan berbagai pihak,” jelasnya.
“Saat ini program keagamaan Pemprov sudah dilaksanakan diantaranya Program Pendataan Lembaga Keagamaan, Manajemen Pemberdayaan Masjid. FPPU hadir dalam mendukung program tersebut,” lanjutnya.
“Untuk mewujudkan Visi Jawa Barat Juara Lahir Bathin segera tercapai perlu adanya kolaborasi dengan berbagai pihak,” pungkasnya. (redaksi)
-
Berita Populer3 weeks ago
Hanif Faisol Minta Laboratorium Kementerian LH/BPLH Harus Terintegrasi Dan Tersebar
-
Featured3 weeks ago
Menteri LH Hanif Faisol Bakal Stop Impor Sampah Plastik, Importir Bandel Akan Ditindak Tegas
-
Editorial3 weeks ago
Pastikan Ujicoba Jalur Pipa Bogor Barat Berjalan Mulus, Direksi Tirta Pakuan Cek Debit dan Tekanan Air
-
Entertainment1 week ago
Promo KTP Diperpanjang, Masuk The Jungle Hanya 50 Ribuan
Login dulu untuk mengirim komen Login