Connect with us

Featured

Banyak Truk Tronton, Jalur Cicangkal Rusak Parah

Published

on

Gunung Sindur – Kondisi jalan Cicangkal dijalur menuju Jampang Gunung Sindur Kabupaten Bogor banyak dikeluhkan warga. Selain jalan yang berlubang banyaknya truk bertonase besar hilir mudik dijalur tersebut.

Ketua Paguyuban BPD Kecamatan Rumpin Didi Furqon Firdaus menegaskan, kerusakan jalan Cicangkal sampai dengan Leuwiranji bahkan menuju Jampang Gunung Sindur disebabkan oleh truk  bertonase besar atau tronton.

Menurut Didi pertambangan dan transporter sama sekali tidak bertanggung jawab pada pemeliharaan jalan di titik titik yang parah. Dari mulai Pasar Cicangkal, depan Masjid Kp. Peusar, disekitar depan Almart sampai depan Kantor Desa Sukamulya.

“Tanggung jawab pihak pertambangan nol besar terhadap perbaikan jalan dijalur tersebut. Jika kondisi seperti ini belum ada perhatian maka Paguyuban BPD Kecamatan Rumpin akan melaporkan semua pertambangan dan transporter ke KPK juga ke Ombusmen RI,’ Kata Didi Furqon, Senin (16/02).

Advertisement

Pria yang juga aktivis lingkungan inipun menduga bahwa ada tata kelola tambang dan kelola transportasi yang tidak benar sehingga tidak hanya merusak lingkungan tapi merusak jalan rakyat yang berkapasitas 8 ton tersebut.

“Jalan Raya Cicangkal yang dilewati  para mobil besar ini jika hujan becek luar biasa dan jika kemarau ngebulnya sangat dahsyat kamipun minta Dinas Kesehatan untuk memeriksa masyarakat  Rumpin terkait kesehatan paru paru nya,” tegasnya. (gus)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Login dulu untuk mengirim komen Login

kasih komen

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.