Featured
Dedie A Rachim, Momentum Idul Adha Harus di Maknai Kebersamaan Dan Keberagaman
Kota Bogor – Pemerintah Kota Bogor bersama Forkopimda menggelar Salat Idul Adha di Masjid Raya Bogor, Minggu (10/07).
Adapun yang menjadi imam sekaligus khatib ialah Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bogor, KH. Tb. Muhidin.
Usai pelaksanaan salat Idul Adha, Plh. Wali Kota Bogor menyerahkan secara simbolis satu ekor sapi dari Pemerintah Kota Bogor kepada DKM Masjid Raya.
“Hari ini pemkot Bogor menyerahkan satu ekor sapi di Masjid Raya, ada 2 lagi di Tanah Sareal dan Bogor Utara,” ucap Plh Walikota Bogor, Dedie A Rachim.
Plh Walikota Bogor dalam sambutannya menegaskan bahwa momentum Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah tahun 2022 ini harus dimaknai kebersamaan dan keberagaman.
Menurutnya di tengah modernisasi kehidupan adalah keniscayaan yang sudah tidak bisa ditawar lagi, sehingga peran dan fungsi agama secara substansial harus ditingkatkan.
Hal itu ditegaskan Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim saat mengisi sambutan dalam pelaksanaan salat Idul Adha di Masjid Raya Bogor, Minggu (10/07). (redaksi)
-
Berita Populer1 minggu agoKLH Perkuat Kolaborasi dengan Masyarakat Sipil Hadapi Perubahan Iklim
-
Berita Populer4 minggu agoSemangat Hari Sumpah Pemuda, Hanif Faisol Dorong Gerakan Pemulihan Ekosistem Ciliwung
-
Berita Terbaru4 minggu agoRatusan Siswa SMK dan PKBM Bakti Nusa Gelar Kemah Sumpah Pemuda di Sukamantri
-
Berita Populer2 minggu agoCOP30 Resmi Dibuka, Indonesia Ajak Dunia Bersatu Hadapi Krisis Iklim Global
