Connect with us

Budaya

Bunda Paud Kota Bogor Yane Ardian Ajak Ribuan Siswa TK dan PAUD Pentingnya Sarapan Pagi

Published

on

KOTA BOGOR – Ribuan anak-anak tingkat TK dan PAUD di Kota Bogor diberikan edukasi pentingnya sarapan oleh Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kota Bogor bersama PT FKS Food Sejahtera Tbk (Bihunku).

Kegiatan dengan tagline Gerakan Sarapan Kaya Manfaat itu digelar di Lapangan sepakbola GOR Pajajaran Luar, Kecamatan Tanah Sareal Kota Bigor pada Sabtu (10/12/2022).

Bunda PAUD Kota Bogor, Yane Ardian mengatakan, kegiatan ini diinisiasi HIMPAUDI Kota Bogor dalam rangka meningkatkan kreativitas anak yang disupport Bihunku. Menurutnya kegiatan seperti ini sangat bagus untuk meningkatkan hubungan kedekatan antara ibu dan anak.

“Latar belakang saya ilmu keluarga dan perkembangan anak, saya melakukan penelitian anak remaja, hasilnya banyak anak remaja melakukan tindakan yang tidak diharapkan atau sesuatu pelanggaran dan itu berawal dari ketidak dekatan ibu dan anak sejak usia dini. Kegiatan ini sangat positif, bagaimana membangun dan menyadarkan orang tua,” ucap Yane

Advertisement

Istri dari Wali Kota Bogor, Bima Arya ini beraharap kedekatan antara orang tua dan anak harus terus dibina dan dilakukan. Diharapkan orang tua memiliki kesadaran yang tinggi akan hal anak adalah investasi, aset dan generasi yang mengangkat negara juga mengangkat derajat keluarga.

“Bayangkanlah keluarga-keluarga di Kota Bogor memiliki derajat yang baik, insya Allah kita jemput Indonesia emas tahun 2045,” jelasnya.

Sementara itu, Chief Marketing Officer FKS Food Sejahtera, Vienno Monintja menuturkan, kerjasama ini merupakan komitmen bersama untuk menciptakan generasi yang lebih baik sejak dini dengan edukasi masyarakat akan pentingnya sarapan bagi perkembangan anak-anak usia dini.

“Komitmen FKS Food untuk terus berinovasi dalam menyediakan makanan sehat dan praktis sejalan dengan upaya kami mendukung pemerintah untuk menciptakan generasi masa depan yang lebih baik. Untuk itu Bihunku Seduh hadir memenuhi kebutuhan konsumen yang ingin makanan instan kaya manfaat,” ujar Vienno.

Advertisement

Ditempat yang sama, project director R&B Group untuk Bihunku, Reynol menerangkan, kegiatan ini diinisiasi oleh Bihunku karena pentingnya keakraban dirumah atau quality time family antara ibu dan anak.

Kemudian, kata Reynol dalam kegiatan ini digaungkan juga gerakan sarapan kaya manfaat. Sebab sarapan bentuknya banyak, untuk itu pihaknya memberikan pilihan yang mudah, sehat juga kayak manfaat.

“Ada 1500 anak dan orang tua diluar guru yang mengantar dari sekolah TK dan PAUD Kota Bogor atau enam kecamatan di Kota Bogor,” katanya.

Kota Bogor, lanjut Reynol merupakan kita pertama di Indonesia dalam menggelar kegiatan gerakan saraoan kaya manfaat ini. Kemudian, kedepannya kegiatan seperti ini akan ada di kota-kota lain, seperti minggu depan akan diadakan di Bandung.

Advertisement

“Ini ada deklarasi dari Bunda PAUD tentang gerakan sarapan kaya manfaat bagi anak-anak usia dini. Kemudian melukis di layang-layang tapi tidak dilombakan, ada lomba masak ibu PAUD juga,” pungkasnya. (dit)

Continue Reading
Advertisement

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.