Budaya
Rayakan Satu Abad NU, GP ANSHOR Kota Bogor Buka Sekolah Gratis

KOTA BOGOR – Memperingati Hari Lahir Nahdlatul Ulama (NU) ke-1 abad yang jatuh pada 7 Februari 2023 mendatang atau 16 Rajab 1444 Hijriah, Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Bogor telah mempersiapkan hadiah berupa program sekolah gratis bagi anak putus sekolah.
Ketua GP Ansor Kota Bogor, Ahmad Bustomi mengatakan bahwa program ini menjadi kado terindah untuk Indonesia. Program ini pun bertujuan untuk membantu pemerintah menanggulangi 4,3 juta anak putus sekolah berdasarkan data Bappenas.
“GP Ansor Kota Bogor ingin memberikan sumbangsih solusi atas permasalahan 5.000 lebih angka putus sekolah anak-anak usia belajar di kota hujan ini,” ujar Ahmad Bustomi, Sabtu (28/012023).
Selain program sekolah gratis, lanjut Bustomi sapaan karibnya, pihaknya juga menggandeng lembaga pelatihan kerja seperti Balai Latihan Kerja (BLK), UMKM dan dunia usaha sehingga membagi keterampilan kerja, menyerap lulusan dan melatih entrepreneurship skills.
“Ini adalah kado GP Ansor Kota Bogor untuk seluruh warga NU khususnya dan rakyat Indonesia pada umumnya dihari jadi Nahdlatul Ulama dalam 1 Abadnya,” katanya.
Adapun program sekolah gratis meliputi paket A, B dan C diperuntukan bagi anak usia 7-21 tahun. Bagi masyarakat yang berminat bisa menghubungi GP Ansor Kota Bogor. (boy)
-
Berita Populer3 minggu ago
Dari 921 Kasus Pengawasan Lingkungan di KLH, 845 Kasus dikenai Sanksi Administratif
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Sindikat Curanmor Terungkap, Dua Pelaku Beraksi di 300 TKP di Bogor
-
Berita Terbaru3 minggu ago
Sambangi Balaikota, PKS Kota Bogor Siap Kolaborasi dengan Pemkot
-
Berita Terbaru3 minggu ago
Komisi IV DPRD Kota Bogor Dorong Sekolah Swasta Ikut Program Tebus Ijazah