Connect with us

Featured

Bantu Air Bersih Bersama BPBD, Perumda Tirta Pakuan Ajak Warga Jadi Pelanggan

Published

on

KOTA BOGOR – Bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Perumda Tirta Pakuan bergerak membantu warga yang kesulitan air bersih.

Warga yang dibantu mayoritas masih menggunakan air sumur untuk keperluan sehari-hari.

Direktur Umum (Dirum) Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, H Rivelino Rizky mengatakan, dalam sebulan terakhir ini Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor membantu masyarakat yang mengalami kekeringan atau kesulitan air bersih.

“Mereka yang dibantu masih menggunakan air sumur. Sehingga saat musim kemarau ini mereka masih mengalami kekeringan,” ucap Rivelino, Senin (4/9/2023).

Advertisement

Ia pun mengajak masyarakat yang mengalami kesulitan air bersih untuk menjadi pelanggan Perumda Tirta Pakuan.

Sebab, lanjut Rivelino dengan kelebihan Perumda Tirta Pakuan adalah dapat mengalirkan air bersih, aman dan higenis, untuk digunakan.

“Tentunya dengan harapan Tirta Pakuan terus dapat mengaliri kebutuhan masyarakat Kota Bogor. Saat masuk musim kemarau kami tetap memproduksi air bersih,” jelasnya.

Ia menjelaskan bahwa pihaknya menargetkan penambahan pelanggan 10 ribu sambungan rumah pada 2023.

Advertisement

Namun hingga saat ini belum mencapai target dan baru terealisasi 3.500-an pelanggan.

“Tentunya ini masih butuh effort yang tinggi. Dengan menjadi pelanggan Perumda Tirta Pakuan, bisa menanggulangi masalah kekeringan di Kota Bogor,” pungkasnya. (dit)

Continue Reading
Advertisement

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.