Featured
Resmi Dilantik, 2 Wajah Baru dan 3 Wajah Lama Komisioner KPU Kota Bogor
KOTA BOGOR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah mengumumkan lima Komisioner terpilih untuk KPU Kota Bogor.
Pengumuman komisioner KPU Kota Bogor itu dilakuka serentak dengan 40 KPU lainnya di seluruh Indonesia.
Pengumuman ini telah tertuang dalam surat Nomor 1163/Sdm.12-pu/04/2023.
“Iya benar, sudah diumumkan langsung oleh KPU RI,” kata Ketua KPU Jabar, Ummi Wahyuni pada Jumat, (29/12/2023).
Ummi mengungkapkan bahwa para komisioner terpilih akan segera dilantik.
“Malam ini langsung dilantik. KPU RI yang melantiknya,” ujarnya.
Kelima komisioner terpilih KPU Kota Bogor meliputi Darma Djufri, Dede Juhendi, Dian Askhabul Yamin, Ferry Buchori Muslim, dan Muhammad Habibi Zaenal Arifin.
Dari kelima komisioner tersebut, tiga di antaranya merupakan wajah lama, yaitu Dede Juhendi, Dian Askhabul Yamin, dan Ferry Buchori Muslim.
Sementara Darma Djufri dan Muhammad Habibi Zaenal Arifin merupakan wajah baru.
Sebelumnya, proses seleksi calon komisioner KPU Kota Bogor periode 2023-2028 telah menyaring 10 nama dari sebelumnya 20 orang peserta.
Dari 10 nama tersebut, tiga incumbent berhasil mempertahankan posisinya berdasarkan Berita Acara Tim Seleksi Nomor 018/TIMSELKK-GEL.8-BA/04/32-1/2023.
Nama-nama calon komisioner KPU Kota Bogor yang lolos seleksi antara lain Badri, Darma Djufri, Dede Juhendi, Dian Askhabul Yamin, Ferry Buchori Muslim, Heru Fegian Arafat, Luli Barlini, Muhammad Habibi Zaenal Arifin, Rai Priagung Fatah, dan Rasyid Ridho, sesuai urutan abjad. (boy)
-
Berita Terbaru4 minggu agoEddy Soeparno : Empat Pilar Kebangsan Benteng Moral Bangsa di Era Digital
-
Berita Populer4 minggu agoRefleksi Akhir Tahun PWI Kota Bogor Disiarkan Live, Wali Kota dan Ketua DPRD Siap Jawab Keluhan Warga
-
Berita Populer3 minggu agoRatusan Pelajar PKBM se-Kabupaten Bogor Ikuti Jambore Pramuka di Gunung Geulis
-
Berita Populer4 minggu agoDedie Rachim Terpilih jadi Ketua DPD PAN Kota Bogor
