Connect with us

Featured

Gunakan System Digital, Puskesmas Cijayanti Semakin Nyaman Dalam Pelayanan

Published

on

BOGOR – Warga Desa Cijayanti Kecamatan Babakan Madang Kabupaten Bogor mengaku puas dengan pelayanan kesehatan Puskesmas Cijayanti. Pasalnya selain fasilitas yang memadai pelayanan petugas yang berjaga sangat familiar.

“Pelayanan di Puskesmas Cijayanti semakin baik dan maju dibanding tahun-tahun sebelumnya,” ungkap Yati salah seorang warga yang berobat.

Yati (45th) warga yang selesai berobat mengatakan, saat memberikan pelayanan, tenaga medis dan para staf puskesmas selalu menunjukan sikap ramah. Saran yang diberikan mereka kepada pasien juga mudah dimengerti.

“Pelayanannya bagus, dokter-dokternya ramah. Penyampaiannya mudah dimengerti. Sebelum perubahan ini saya berobat sampai berjam-jam antriannya, sekarang alhamdulillah saya tidak mengantri lagi,” Ujar Yati.

Advertisement

Hal senada juga diungkapkan seorang warga cijayanti bernama Arman (57thn). Ia menuturkan, pelayanan yang diberikan petugas puskesmas sudah jauh lebih baik dibanding tahun-tahun sebelumnya.

“Untuk pelayanan Puskesmas Cijayanti untuk saat ini semakin baik dari awal pendaftaran sudah semakin cepat dan sudah ada pelayanan dua dokter semakin bagus. Saya harap tetap menjaga pelayanan lebih baik lagi,” Tuturnya, Jumat (05/07/2024).

Kepala Puskesmas Cijayanti drg. Fitria Istina Dewi, saat di temui reporter bogorhd menjelaskan, bahwa pelayanan di Puskesmas Cijayanti sudah dilakukan dengan nomer antrian yang sangat membantu secara signifikan, jadi pasien baru dan lama sudah bisa di pisahkan sehingga sudah tidak ada antrian lagi di loket pendaftaran.

Perlu diketahui masyarakat yang mau berobat apabila tidak membawa kartu identitas dan kartu BPJS Kesehatan, maka bisa memberitahukan nomer NIK E-KTP nya agar memudahkan petugas pelayanan untuk mengecek pasien lama atau baru, agar bisa di arahkan ke loket mana dan poli apa sesuai kebutuhannya. Untuk pasien tunai akan di kenakan biaya sebesar Rp 8.000,- (Delapan Ribu Rupiah) sesuai perda tahun 2024.

Advertisement

“Perlu saya informasikan kepada masyarakat bahwa pelayanan di Puskesmas Cijayanti ini sudah dengan system digital, jadi kalau ada dokter yang menggunakan laptop atau handphone saat pelayanan itu sedang menginput data hasil pemeriksaan bukan sibuk main laptop atau handphone,” Tegasnya.

Puskesmas Cijayanti juga ada pelayanan terbarunya yang sudah di mulai bulan ini adalah pelayanan USG untuk para ibu-ibu hamil pada semester 1 dan semester 3, bisa menggunakan BPJS Kesehatannya. Pelayanan LABnya sudah mulai lengkap, dimana sebelumnya pasien dirujuk ke Puskesmas lain sekarang sudah tidak lagi, disini sudah ada pelayanan LABnya, pelayanan USG, pelayan persalinan sesuai jam pelayanan Puskesmas Cijayanti. Tahun ini nanti akan ada pelayanan cek jantung dengan alat EKG (Elektrokardiografi).

“Di Puskesmas Cijayanti ini masyarakat sudah bisa menggunakan pelayanan persalinan, USG, dan Cek Lab. sesuai jam pelayanan Puskesmas,” Katanya.

Selain itu juga sudah ada kelengkapan SDM di Puskesmas ini dengan adanya 9 tenaga kesehatan, petugas pengaduan dan informasi dan pada poli umum sudah ada dua dokter yang melayani, sehingga tidak adanya antrian lama lagi saat berobat.

Advertisement

Untuk diketahui masyarakat Desa Cijayanti bahwa Puskesmas Cijayanti adalah Puskesmas Rawat Jalan Pedesaan, bukan Rawat Inap. Dan juga bukan Puskesmas persalinan 24 jam.

“Pengaduan ataupun saran dari masyarakat kami butuhkan, kita tidak menutup untuk masukan dan kritik yang membangun bukan saling menjatuhkan buat kita perbaiki menjadi lebih baik, kita bersinergi untuk masyarakat Cijayanti,” Tutupnya.

Dengan kemajuan dan peningkatan pelayanan di Puskesmas Cijayanti yang semakin membaik, masyarakat Desa Cijayanti dan sekitarnya untuk berobat sudah tidak mengalami antrian dan menunggu lama lagi. Dan sudah ada petugas pelayanan pengaduan dan informasi untuk memudahkan masyarakat yang ingin menyampaikan pengaduan atau meminta informasi seputar pelayanan Puskesmas. (dit)

Advertisement
Continue Reading
Advertisement

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.