Featured
Dinyatakan Sehat, Lima Bakal Paslon Walikota dan Wakil Wali Kota Bogor Lolos Tes Kesehatan
KOTA BOGOR – Lima Bakal Pasangan Calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor dinyatakan lolos tes kesehatan oleh tim Dokter RSUD Kota Bogor pada Selasa (3/9/2024).
Pemeriksaan yang dilakukan pada 1 September 2024 sekitar 11 jam itu mencakup pemeriksaan jasmani dan mental.
Ketua KPU Kota Bogor, Muhammad Habibi Zaenal Arifin mengatakan bahwa KPU Kota Bogor telah menerima hasil tes kesehatan bakal pasangan calon dari tim dokter RSUD Kota Bogor.
“Hari ini alhamdulillah KPU Kota Bogor menerima berita acara hasil pleno dari tim kesehatan RSUD Kota Bogor. Seluruh bakal pasangan calon dinyatakan “mampu” untuk dilanjutkan ke tahap berikutnya,” ungkap Habibi.
Habibi menjelaskan bahwa hasil “mampu” dari tim kesehatan berarti seluruh bakal paslon telah memenuhi syarat kesehatan untuk mengikuti tahapan selanjutnya dalam Pilkada Kota Bogor.
“Tahapan selanjutnya adalah verifikasi administrasi, termasuk pengecekan keabsahan ijazah,” katanya.
Namun, lanjut Habibi ada salah satu kandidat paslon yang menempuh pendidikan di luar negeri, sehingga pihaknya akan menjalani proses penyetaraan yang melibatkan Kemendikbud dan kedutaan besar terkait.
“Ada salah satu kandidat sekolahnya berasal dari luar negeri nanti kami akan dengan dikti karena yang sekolah dari luar negeri itu ada penyetaraan dari dikti,” jelasnya.
Selain itu, masa perbaikan administrasi bagi bakal paslon yang belum menyelesaikan persyaratan, seperti surat keterangan pajak, dijadwalkan pada 6 hingga 8 September 2024.
“Seperti bakal calon ini mengurus tentang pajak ternyata ada proses berapa hari, kemarin mereka hanya melampirkan bukti bahwa mereka sedang mengurus dan mulai hari ini harus dilengkapi semua,” ujarnya.
Tahapan selanjutnya, kata Habibi yaitu penetapan bakal paslon akan dilakukan pada 22 September 2024, diikuti oleh pengundian nomor urut dan masa kampanye yang berlangsung dari 24 September hingga 23 November 2024.
“Setelah masa kampanye, akan ada masa tenang selama tiga hari, sebelum hari pencoblosan yang jatuh pada 27 November 2024,” pungkasnya. (dit)
-
Berita Populer1 minggu agoKLH Perkuat Kolaborasi dengan Masyarakat Sipil Hadapi Perubahan Iklim
-
Berita Populer4 minggu agoSemangat Hari Sumpah Pemuda, Hanif Faisol Dorong Gerakan Pemulihan Ekosistem Ciliwung
-
Berita Terbaru4 minggu agoRatusan Siswa SMK dan PKBM Bakti Nusa Gelar Kemah Sumpah Pemuda di Sukamantri
-
Berita Populer2 minggu agoCOP30 Resmi Dibuka, Indonesia Ajak Dunia Bersatu Hadapi Krisis Iklim Global
