Berita Terbaru
Perumda Tirta Kahuripan dan Dinkes Kabupaten Bogor Bersinergi Sosialisasikan PHBS

BOGOR – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Kahuripan menjalin kerja sama strategis dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
Kerja sama ini difokuskan pada sosialisasi penggunaan air bersih yang aman, mengingat air bersih merupakan kebutuhan vital bagi masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.
Direktur Umum Perumda Air Minum Tirta Kahuripan, Abdul Somad, menjelaskan bahwa kerja sama ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya air bersih, memastikan kualitas air yang sesuai dengan standar kesehatan, serta mendorong penerapan PHBS melalui berbagai program edukasi dan kampanye.
Untuk merealisasikan kerja sama ini, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan dan Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor akan melakukan tiga langkah utama, yakni sosialisasi bersama melalui kampanye publik mengenai pentingnya air bersih dan penerapan PHBS di masyarakat.
Kemudian, peningkatan Infrastruktur yaitu Perumda Air Minum Tirta Kahuripan akan meningkatkan kualitas dan distribusi air bersih, sementara Dinas Kesehatan akan memberikan dukungan teknis terkait standar kesehatan.
Selanjutnya, monitoring dan Evaluasi yaitu pemantauan berkala terhadap kualitas air dan efektivitas program PHBS yang dijalankan.
Lebih lanjut, Abdul Somad menegaskan bahwa strategi kerja sama ini juga mencakup penyuluhan kepada masyarakat mengenai manfaat penggunaan air bersih dalam mencegah berbagai penyakit yang ditularkan melalui air yang tidak higienis.
“Kami ingin mengajak masyarakat Kabupaten Bogor untuk menjadi pelanggan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan sekaligus mendukung program Dinas Kesehatan dalam menyosialisasikan kesadaran PHBS,” ujarnya.
Ia juga memastikan bahwa air yang disediakan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan telah memenuhi standar kesehatan sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes) Nomor 2 Tahun 2023, yang mengatur persyaratan kesehatan air berdasarkan pemeriksaan fisik, mikrobiologi, dan kimia.
“Melalui kerja sama ini, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang lebih sehat bagi masyarakat Kabupaten Bogor dengan akses yang lebih baik terhadap air bersih serta peningkatan perilaku hidup sehat,” katanya.
Selain sosialisasi PHBS, kerja sama ini juga mencakup pembinaan terkait Kebijakan dan Kesehatan Kerja (K3) di lingkungan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan, peningkatan keselamatan kerja, pelayanan dan pembinaan kesehatan pegawai, serta inspeksi kesehatan lingkungan. (*)
-
Berita Terbaru4 minggu ago
KLH Keluarkan Sanksi Paksaan Pemerintah, 8 Perusaahan di Puncak Wajib Bongkar Sendiri Bangunannya, dan 6 Perusahaan di Sentul Terancam Dipidana dan Gugatan Perdata.
-
Berita Terbaru3 minggu ago
DPC PPP Kota Bogor Gelar Buka Puasa Bersama dan Konsolidasi Kader
-
Berita Terbaru5 hari ago
Jelang Musim Kemarau, Hanif Faisol Ajak Pelaku Industri Bahas Pengelolaan Lingkungan
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Komisi IV Bahas Isu Ketenagakerjaan dan Pengangguran