Connect with us

Berita Terbaru

Hadiri Global Forum UFPP 2025 di Milan, Desie Rachim Bahas Kebijakan Pangan Berkelanjutan

Published

on

Hadiri Global Forum UFPP 2025 di Milan, Desie Rachim Bahas Kebijakan Pangan Berkelanjutan

BOGOR – Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menghadiri Global Forum Urban Food Policy Pact (UFPP) 2025 yang digelar di Universitas Milan, Italia, pada Jumat (17/10/2025).

Forum internasional tersebut menjadi ajang bagi para pemimpin kota di seluruh dunia untuk berbagi pengalaman, kebijakan, dan inovasi dalam membangun sistem pangan perkotaan yang berkelanjutan.

Dedie Rachim menyebut keikutsertaan Kota Bogor dalam forum tersebut merupakan kesempatan berharga untuk memperoleh perspektif baru dalam pengelolaan kebijakan pangan di tingkat kota.

Advertisement

“Setelah mengikuti Global Forum Milano sekaligus Food Policy Pact, kami memiliki berbagai perspektif atau pandangan terkait dengan langkah-langkah yang perlu kita ambil dalam rangka membangun kebijakan di bidang keamanan pangan, kesehatan, kemudian juga penataan sentra-sentra kuliner, termasuk juga program MBG di Kota Bogor,” ujar Dedie.

Ia menambahkan, forum tersebut juga menjadi ajang penting untuk pertukaran pengalaman antarnegara dan antarkota, termasuk dengan sejumlah kota lain di Indonesia yang turut berpartisipasi.

“Dari sini kita bisa banyak belajar dari negara-negara lain dan juga kolega, termasuk kota-kota lain di Indonesia, untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada publik, terutama di bidang-bidang yang ada kaitan dengan keamanan pangan,” ungkapnya.

Dedie berharap hasil dari forum internasional ini dapat menjadi bekal berharga bagi Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dalam memperkuat arah kebijakan dan program ketahanan pangan yang lebih inovatif dan berkelanjutan.

Advertisement

“Kegiatan telah berlangsung dengan lancar dan aman. Insyaallah kita membawa bekal untuk Kota Bogor menata kembali hal-hal yang masih harus kita perbaiki dan kita tingkatkan kapasitasnya,” pungkasnya. (Riza)

Continue Reading
Advertisement

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.