Berita Populer
Pemkot Bogor Raih Peringkat Kedua Nasional dalam Manajemen ASN di BKN Award 2025
BOGOR – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional. Pemkot Bogor berhasil meraih peringkat kedua terbaik se-Indonesia dalam kategori Manajemen ASN pada ajang Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Award 2025.
Penghargaan tersebut diberikan dalam acara BKN Award yang digelar di Grand Ballroom 1, Hotel Pullman Central Park, Jalan Letjen S. Parman, Jakarta Barat, pada Rabu (19/11/2025).
Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menyampaikan apresiasinya atas capaian ini. Menurutnya, penghargaan ini menjadi kebanggaan sekaligus motivasi bagi Pemkot Bogor untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan aparatur sipil negara.
Dedie menegaskan bahwa keberhasilan tersebut merupakan hasil kerja kolektif seluruh perangkat daerah yang berkomitmen melakukan transformasi birokrasi, khususnya dalam mewujudkan pelayanan kepegawaian yang modern dan transparan.
“Alhamdulillah Pemerintah Kota Bogor mendapatkan penghargaan kedua terbaik di Indonesia dalam manajemen ASN. Nah ini tidak lepas dari peran teman-teman di BKPSDM yang mengembangkan sistem digital, terutama untuk pelayanan ke-SDM-an,” ujar Dedie Rachim.
Ia menjelaskan bahwa penerapan merit system dan manajemen talenta menjadi aspek penting yang dinilai oleh BKN pusat. Pemkot Bogor dinilai konsisten dalam menjalankan kedua aspek tersebut sehingga layak meraih penghargaan nasional.
“Kami telah menerapkan merit system dan juga manajemen talenta, yang ini rupanya dimonitor oleh BKN pusat. Alhamdulillah Pemkot Bogor mendapatkan penghargaan, terutama di tingkat nasional, yang membanggakan bagi kita semua,” katanya.
Dedie menyampaikan terima kasih kepada seluruh ASN di Kota Bogor dan jajaran pimpinan perangkat daerah yang telah bekerja keras mendukung transformasi manajemen ASN.
“Untuk itu, terima kasih jajaran BKPSDM, terima kasih seluruh ASN di Kota Bogor dan khususnya para pimpinan OPD, Pak Sekda, dan seluruh stakeholders yang selama ini sudah berkiprah secara langsung melakukan langkah-langkah transformasi bagi manajemen ASN di Kota Bogor,” pungkasnya. (Riza)
-
Berita Populer1 minggu agoKLH Perkuat Kolaborasi dengan Masyarakat Sipil Hadapi Perubahan Iklim
-
Berita Populer4 minggu agoSemangat Hari Sumpah Pemuda, Hanif Faisol Dorong Gerakan Pemulihan Ekosistem Ciliwung
-
Berita Terbaru4 minggu agoRatusan Siswa SMK dan PKBM Bakti Nusa Gelar Kemah Sumpah Pemuda di Sukamantri
-
Berita Populer2 minggu agoCOP30 Resmi Dibuka, Indonesia Ajak Dunia Bersatu Hadapi Krisis Iklim Global
