Featured
Ridwan Kamil Lepas 2000 Paket Sembako Hasil Kerjasama Forkopimda
KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil melepas pendistribusian bantuan berupa sembako hasil kolaborasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dengan elemen masyarakat dari Yayasan Buddha Tzu Chi di Makodam III Siliwangi, Kota Bandung, Selasa (19/5/20).
Pendistribusian 2.000 paket sembako dan 5.000 masker tersebut melibatkan 500 personil gabungan dari Babinsa, Bhabinkamtibmas, Satpol PP, dan relawan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar). Bantuan tersebut akan disalurkan kepada warga Jabar yang terdampak COVID-19.
“Hari ini dari TNI ada Babinsa, dari Polri ada Bhabinkamtibmas, dari Pemprov ada Pol-PP dan relawan PNS, mengirimkan ribuan tambahan (bantuan) kepada yang sudah ada di daftar pemerintah, mereka-mereka yang berkesusahan, berupa paket sembako di seluruh Jawa Barat, dimulai dari area kawasan Bandung Raya,” kata Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil.
“Ini adalah kolaborasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat, TNI/Polri, dan khususnya Yayasan Buddha Tzu Chi mewakili semangat masyarakat yang ingin melakukan solidaritas sosial,” imbuhnya.
Kang Emil pun mengajak warga Jabar untuk mengubah pembatasan sosial menjadi solidaritas sosial. Hal itu penting dilakukan untuk menyelesaikan permasalahan ekonomi yang hadir karena pandemi COVID-19.
“Saya mengimbau mari geser pembatasan sosial menjadi solidaritas sosial. Siapa yang tangannya di atas, mari bergabung untuk membantu,” katanya.
“Dalam kemenangan melawan COVID-19, Gugus Tugas sudah melihat hasilnya luar biasa. Ternyata kuncinya adalah kebersamaan, satu komando, kekompakan,” tambahnya.
Maka itu, Kang Emil mengapresiasi warga Jabar yang sudah bergerak dan membantu sesama. Mulai dari menyediakan nasi bungkus, bantuan pangan di depan rumah, sampai menggalang dana secara daring untuk penanggulangan Covid-19.
-
Berita Populer1 minggu agoKLH Perkuat Kolaborasi dengan Masyarakat Sipil Hadapi Perubahan Iklim
-
Berita Populer4 minggu agoSemangat Hari Sumpah Pemuda, Hanif Faisol Dorong Gerakan Pemulihan Ekosistem Ciliwung
-
Berita Terbaru4 minggu agoRatusan Siswa SMK dan PKBM Bakti Nusa Gelar Kemah Sumpah Pemuda di Sukamantri
-
Berita Populer2 minggu agoCOP30 Resmi Dibuka, Indonesia Ajak Dunia Bersatu Hadapi Krisis Iklim Global

Login dulu untuk mengirim komen Login