Connect with us

Featured

Hut Tirta Pakuan, Bima Ingin Pelanggan Terpuaskan Pelayanan

Published

on

Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-44, di ruang rapat utama kantor Tirta Pakuan, Jalan Siliwangi, Bogor Timur, pada Rabu (31/3/2021). Peringatan ini dilaksanakan secara terbatas dengan penerapan protokol kesehatan yang ketet.

Kegiatan dimulai dengan Pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, pemutaran video HUT Tirta Pakuan ke 44 dan video Testimoni, penyerahan Sertifikat ISO, hingga do’a bersama dan simbolis pemotongan tumpeng.

Menyambut HUT yang ke 44 ini, Direktur Utama Perumda Tirta Pakuan, Rino Indira Gustiawan menekankan pentingnya peningkatan pelayanan dengan aplikasi Sistem Informasi Tirta Pakuan (Simotip) untuk memudahkan masyarakat.

“Kita akan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan pelayanan aplikasi Simotip sehingga dapat memudahkan pelayanana serta pembayaran,” sebut Rino dalam sambutan HUT ke 44 Tirta Pakuan.

Advertisement

Hadir dalam HUT ke-44 Perumda Tirta Pakuan ini diantaranya Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto bersama perwakilan Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) dan Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) setempat, serta beberapa tamu undangan.

Bima mengapresiasi ikhtiar Perumda Tirta Pakuan dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Dia berharap, ke depan tidak ada lagi pengaduan dan keluhan masyarakat terkait masalah kebocoran pipa, harga yang melonjak, serta trouble pada meteran.

“Semoga dengan HUT ke 44 Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, agar lebih solid dan terpercaya sehingga dapat memuaskan para pelanggan, khususnya masyarakat kota Bogor,” ungkap Bima Arya dalam sambutannya.

Rino bersyukur karena hingga saat ini laba perusahaan Tirta Pakuan masih stabil meski masih ada kekurangan, serta masih bisa mempertahankan mutu pelayanan dan manajemen dengan sertifikasi dari ISO (International Organizaton for Standardization).

Advertisement

“Alhamdulillah kita masih bisa mempertahankan penghargaan dari ISO,” sebut Rino menyampaikan rasa syukur.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Login dulu untuk mengirim komen Login

kasih komen

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.