Featured
Presiden Minta Bupati Bogor Percepat Vaksinasi

Bogor – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meminta Pemerintah Kabupaten Bogor melanjutkan percepatan vaksinasi demi tercapainya Herd Immunity. Hal tersebut disampaikan Presiden saat meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi di Stadion Pakansari, Kamis (17/6).
Sementara Bupati Bogor Ade Yassin mengatakan, target kegiatan vaksinasi ada 10.000 dosis vaksin. Dan dibagi yaitu 5.000 dosis di Stadion Pakansari, 5.000 dosis lainnya tersebar di 50 Puskesmas dan rumah sakit swasta.
Ade Yasin menambahkan, Presiden meminta Pemerintah Kabupaten Bogor terus lakukan percepatan vaksinasi, jika ada kekurangan vaksin bisa difasilitasi Kementerian Kesehatan.
“Presiden melihat tingkat antusias warga begitu tinggi, dan beliau akan memenuhi kebutuhan vaksin di Kabupaten Bogor,”ujar Ade Yassin.
Dalam kegiatan vaksinasi massal tersebut Presiden Joko Widodo bersama dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Bupati Bogor Ade Yassin melihat langsung vaksinasi massal di Stadion Pakansari dan beberapa rumah sakit serta Puskesmas di Kabupaten Bogor. (redaksi)
-
Berita Terbaru4 minggu ago
DPC PPP Kota Bogor Gelar Buka Puasa Bersama dan Konsolidasi Kader
-
Berita Terbaru1 minggu ago
Jelang Musim Kemarau, Hanif Faisol Ajak Pelaku Industri Bahas Pengelolaan Lingkungan
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Komisi IV Bahas Isu Ketenagakerjaan dan Pengangguran
-
Berita Terbaru2 minggu ago
Polisi Ungkap Pembunuhan di Tanah Sareal, Bermula Cekcok Saat Cuci Piring
Login dulu untuk mengirim komen Login