Connect with us

Featured

Inilah Juara Lomba Foto Dan Vidio Ciliwung Nanjung Dari Kapolres Bogor

Published

on

Bogor – Pemenang Lomba Foto dan VIdio Ciliwung Nanjung yang di gagas oleh Kapolres Bogor AKBP iman Imanuddin di laman media sosial Instagram kini para pemenang pun diumumkan.

Lomba ini sebagai bentuk kecintaan terhadap kelestarian sungai, sehingga mendorong Polres Bogor mengajak masyarakat berperan melalui visual dalam bentuk foto dan vidio.

“Ide spontan lomba ini usai melaksanakan bebersih sungai Ciliwung bersama warga serta forkopimda di aliran sungai Ciliwung, Cisarua,” kata Kapolres Bogor AKBP iman Imanuddin.

Baginya mencintai kelestarian Ciliwung sama halnya dengan memberikan warisan alam yang sehat bagi generasi yang akan datang.

Advertisement

“lomba ini merupakan bagian kecil dari kepedulian kami pada Ciliwung. Saya pribadi ingin sekali melihat kondisi sungai Ciliwung dari hulu ke hilir, melalui jepretan para peserta ini saya memiliki gambaran kondisi sungai “. Katanya.

Dari lomba tersebut di pilih tiga karya terbaik dari puluhan karya milik peserta begitupun dengan lomba vidio bertajung Ciliwung Nanjung, untuk foto juara satu diraih Andi Ahmad, juara dua Satria Wijaya dan juara tiga diraih Ryan.

Sementara untuk katagori vidio, juara satu diraih Muhammad Januar, juara dua Hendi Adam serta juara tiga oleh Niko dan berhak mendapatkan hadiah uang tunai.

Kedepan saya pribadi sangat berharap kita bisa lebih menjaga kelestarian dan kesadaran serta kepedulian kita semua terhadap kebersihan aliran sungai yang memiliki fungsi dan peranan penting dalam memenuhi kebutuhan hidup manusia ataupun ekosistim yang berada dilingkungan aliran sungai, terutama sungai Ciliwung dengan tidak membuang limbah apa pun “. Ungkapnya. (dit)

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Login dulu untuk mengirim komen Login

kasih komen

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.