Connect with us

Budaya

Kapolresta Bogor Kota Hadiri Giat Apel Kebangsaan Dan Kirab Merah Putih

Published

on

BOGOR KOTA – Kapolresta Bogor Kota Polda Jabar Kombes Bismo Teguh Prakoso menghadiri giat Apel Kebangsaan dan Kirab Merah Putih Wilayah Priangan Timur di Jalan Yudanegara Kota Tasikmalaya, Jumat (25/08/2023).

Kegiatan Apel Kebangsaan dan Kirab Merah Putih Wilayah Priangan Timur tersebut masih dalam rangkaian Memperingati Hut Kemerdekaan RI yang ke 78.

Apel Kebangsaan tersebut diikuti 900 Peserta apel gabungan terdiri dari TNI, Polri, PolPP, Dishub, BPBD, Perwakilan Agama, Ormas dan Pelajar.

Sedangkan kegiatan Kirab Merah Putih yang melibatkan TNI, Polri, PolPP, Dishub, BPBD, Perwakilan Agama, Ormas, Pelajar dan masyarakat Se-Priangan Timur di ikuti 6000 peserta.

Advertisement

“Dengan kegiatan ini kita dapat merawat kebhinnekaan dalam satu bangsa yang majemuk sehingga dapat mempertahankan keutuhan NKRI,” ucap Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso (25/8/2023).

“Saat ini tantangan begitu berat yang harus dihadapi para penerus bangsa, oleh karena itu dengan rasa persatuan kita semakin bersinergi dalam mempertahankan NKRI,” lanjut Kombes Bismo Teguh Prakoso.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kapolda Jabar, PJU Polda Jabar, Kapolresta Bogor Kota, Kapolres/Ta/tabes, Komandan TNI, Forkopimda TK I, Forkopimda Se-Priangan Timur, Ketua MUI Se-Priangan Timur, Kesbangpol Se-Priangan Timur, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, Ormas Islam dan Tamu Undangan.(redaksi)

Advertisement
Continue Reading
Advertisement

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.