Featured
Kedapatan Minum Ciu, Belasan Pelajar di Amankan Polisi

BOGOR – Belasan pelajar salah satu SMK di Kota Bogor diamankan oleh satgas pelajar dan petugas kepolisian di Jalan Pemuda, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.
Belasan pelajar tesebut diamankan karena kedapatan sedang mengkonsumsi minuman keras dan memiliki obat obatan terlarang jenis tramadol.
Kasat Intel Polresta Bogor Kota, Kompol Rezky Syam mengatakan belasan pelajar ini di amankan berkat koordinasi satgas pelajar dengan Sat Intel Polresta Bogor Kota.
“Ditemukan ada beberapa orang (pelajar) berkumpul dan mencurigakan. Karena sepertinya tidak sadarkan diri alias ngefly,” kata Kompol Rezky pada Kamis (9/11/2023).
Ia mengungkapkan, para pelajar tersebut mengkonsumsi ciu dan obat-obatan diduga untuk persiapan tawuran
“Satu botol ciu yang mereka gunakan setelah menggunakan obat. Diprediksi akan melakukan tawuran,” katanya.
Setelah pemeriksaan di lokasi, belasan pelajar ini langsung diulangkan kepada keluarganya masing-masing. Namun belasan pelajar tersebut diberikan beberapa pesyaratan.
“Pertama mereka wajib selfie dengan orangtuanya ketika sampai dirumah dan wajib salat berjamaah dengan keluarganya serta melaporkan dan menceritakan ke orangtuanya apa yang dikerjakan hari ini,” jelasnya.
Sementara untuk pelajar yang terbukti mengkonsumsi obat-obatan akan dilakukan tes urine.
“Setelah didata kami kroscek siapa yang menggunakan (obat-obatan. Itu nanti ada tindak lanjutnya tersendiri, untuk pengecekan tes urine dan lain-lain,” ujarnya. (dit)
-
Berita Terbaru4 minggu ago
DPC PPP Kota Bogor Gelar Buka Puasa Bersama dan Konsolidasi Kader
-
Berita Terbaru1 minggu ago
Jelang Musim Kemarau, Hanif Faisol Ajak Pelaku Industri Bahas Pengelolaan Lingkungan
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Komisi IV Bahas Isu Ketenagakerjaan dan Pengangguran
-
Berita Terbaru2 minggu ago
Polisi Ungkap Pembunuhan di Tanah Sareal, Bermula Cekcok Saat Cuci Piring