Featured
Audit Keuangan dan Kinerja, Dewas Tirta Pakuan Gelar Entry Meeting KAP

KOTA BOGOR – Dewan Pengawas (Dewas) Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor menggelar entry meeting Kantor Akuntan Publik (KAP) pada Senin (19/2/2024).
KAP itu dilakukan untuk mempersiapkan audit secara general laporan kinerja dan laporan keuangan, agar didapat rekomendasi untuk perbaikan kedepannya.
“Ini kegiatan Dewas, yang rutin digelar setiap tahun. Itu laporan keuangan dan kinerja Perumda Tirta Pakuan setiap tahun unaudited karena dibuat oleh PDAM itu sendiri. Untuk diauditnya, itu harus oleh konsultan independen yaitu akuntan publik,” ungkap Ketua Dewas Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor Hj Syarifah Sofiah Dwikorawati.
Kegiatan entry meeting ini digelar, karena audit independennya sudah terpilih. Sehingga pihaknya membahas apa yang akan dikaji tahun ini.
“Kami sampai yang diaudit itu laporannya secara general, laporan kinerja dan laporan keuangan. Kemudian nanti ada rekomendasi-rekomendasi yang dikeluarkan,” jelasnya.
Auditor independen ini, jelas Syarifsh akan bekerja sampai bulan April 2024. Sehingga hasilnya dalam dua bulan kedepab bisa diselesaikan.
“Dua bulan itu sudah selesai, diserahkan ke Kuasa Pemilik Modal (KPM). Poin-poinnya itu mereka mengaudit kondisi keuangan PDAM, berapa keuntungan laba dan sebagainya. Ada juga audit kinerja, juga audit kepatuhan, tiga kunci itu setiap tahun daudit oleh konsultan,” ungkapnya.
Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Rino Indira Gusniawan menuturkan, KAP ini merupakan kegiatan rutin dari Dewas untuk melakukan audit kinerja perusahaan dalam hal ini Perumda Tirta Pakuan.
“Dari mulai kinerja keuangan dan kinerja perusahaan, kepatuhan kepada peraturan juga segala macamnya akan diaudit oleh KAP ini. Selalu satu tahun sekali kami lakukan proses ini,” ucap Rino. (boy)
-
Berita Terbaru4 minggu ago
DPC PPP Kota Bogor Gelar Buka Puasa Bersama dan Konsolidasi Kader
-
Berita Terbaru1 minggu ago
Jelang Musim Kemarau, Hanif Faisol Ajak Pelaku Industri Bahas Pengelolaan Lingkungan
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Komisi IV Bahas Isu Ketenagakerjaan dan Pengangguran
-
Berita Terbaru2 minggu ago
Polisi Ungkap Pembunuhan di Tanah Sareal, Bermula Cekcok Saat Cuci Piring