Berita Terbaru
Perbaikan Pipa 4 Inch di Cikreteg, Perumda Tirta Kahuripan Imbau Pelanggan Tampung Air

BOGOR – Perumda Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor mengumumkan adanya gangguan pengaliran air bersih akibat pekerjaan perbaikan pipa bocor berdiameter 4 inci di wilayah Jalan Raya Cikreteg Pasar.
Pekerjaan perbaikan direncanakan berlangsung pada Selasa, 8 April 2024, mulai pukul 10.00 WIB hingga 15.00 WIB. Selama proses tersebut, pengaliran air di sejumlah wilayah akan mengalami penurunan tekanan bahkan penghentian sementara.
Wilayah yang terdampak meliputi Pasar Cikreteg, Kampung Cikreteg, Kampung Ciderum, Kampung Ciletuh, serta sekitarnya.
Estimasi normalisasi pengaliran akan dimulai pada pukul 15.00 hingga 16.00 WIB.
Perumda Tirta Kahuripan mengimbau para pelanggan untuk menampung air sesuai kebutuhan selama pengaliran masih berlangsung normal, sebelum pekerjaan perbaikan dimulai.
Untuk informasi lebih lanjut atau permintaan bantuan air tangki, pelanggan dapat menghubungi Kantor Cabang Ciawi di nomor telepon (0251) 8292640 / (0251) 8240481 atau 0811-1173-610. (Redaksi)
-
Berita Terbaru4 minggu ago
DPC PPP Kota Bogor Gelar Buka Puasa Bersama dan Konsolidasi Kader
-
Berita Terbaru1 minggu ago
Jelang Musim Kemarau, Hanif Faisol Ajak Pelaku Industri Bahas Pengelolaan Lingkungan
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Komisi IV Bahas Isu Ketenagakerjaan dan Pengangguran
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Menteri Lingkungan Hidup Segel Awan Hills dan BSS di Cijeruk, Ini Penyebabnya