Connect with us

Berita Populer

Pemkot Bogor Dorong Pemguatan Tata Kelola Koperasi Lewat Pelatihan KKMP

Published

on

BOGOR – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menggelar pelatihan sekaligus memberikan arahan perkoperasian bagi Koperasi Kelurahan Merah Putih (KKMP) se-Kota Bogor.

Pelatihan yang difokuskan untuk para bendahara KKMP ini dibuka oleh Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, di Hotel Rizen, Jalan Binamarga, Rabu (8/10/2025).

“Secara garis besar, saya berharap pemahaman tentang regulasi koperasi, bidang usaha, dan skema kelembagaan menjadi hal penting yang perlu diperkuat melalui pelatihan seperti ini,” ujar Jenal Mutaqin, didampingi Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (UKM), Perdagangan, dan Perindustrian (Dinkukmdagin) Kota Bogor, Rahmat Hidayat.

Jenal menekankan pentingnya pemahaman dasar tentang perkoperasian sebelum KKMP mulai beroperasi secara penuh di setiap kelurahan.

Advertisement

“Baru setelah itu kita melangkah mencari local wisdom, potensi usaha di kelurahan masing-masing yang bisa digali dan dikembangkan menjadi usaha andalan,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Dinkukmdagin Kota Bogor, Rahmat Hidayat, menambahkan bahwa setelah pelatihan ini, para anggota koperasi dapat mengajukan proposal bisnis kepada bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).

“Karena ini sudah ditunggu dan dananya pun sudah siap. Maka dari itu, hari ini pelatihan untuk para bendahara difokuskan agar mereka mampu membuat proposal tersebut,” jelas Rahmat.

Pelatihan ini dilaksanakan selama satu hari dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat serta Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah. (Riza)

Advertisement
Continue Reading
Advertisement

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.