Connect with us

Berita Terbaru

"Penggusuran tanpa Berkeadilan adalah Kejahatan"

Kebijakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok yang menggusur Masyarakat miskin di bawah kolong tol Penjaringan Jakarta Utara sama saja membunuh rakyat miskin hal ini ditegaskan oleh Ketua Umum Serikat Perjuangan Rakyat Miskin (SPRI) Marlo Sitompul di Jakarta Rabu (30/3/2016).

Published

on

Jakarta, Kebijakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok yang menggusur Masyarakat miskin di bawah kolong tol Penjaringan Jakarta Utara sama saja membunuh rakyat miskin hal ini ditegaskan oleh Ketua Umum Serikat Perjuangan Rakyat Miskin (SPRI) Marlo Sitompul di Jakarta Rabu (30/3/2016).
“Sudah saatnya masyarakat miskin dan korban gusuran di Jakarta untuk bersatu merapatkan barisan membangun kekuatan alternatif untuk melawan Kebijakan Ahok” tegas Marlo di gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (30/3/2016).
Dalam aksinya SPRI dan Perwakilan warga kolong jembatan Penjaringan Jakarta Utara mendesak Gubernur Ahok dan DPRD DKI memberikan rumah susun gratis, terjangkau, sehat dan berkwalitas bagi seluruh korban penggusuran dijakarta.
Menyikap persoalan penggusuran di Jakarta Sekjen DPN Peradi LMPP Sugeng Teguh Santoso mengatakan kewajiban Pemerintah atau Negara menyelesaikan masalah kemiskinan sudah ditegaskan dalam UUD 45 bahkan dengan tegas Sugeng mengatakan bahwa Penggusuran tanpa Solusi yang Berkeadilan adalah Kejahatan.
“Fenomena saat ini yang terjadi adalah pemegang amanat Konstitusi yang disumpah untuk menegakkan Konstitusi justru saat ini berhadapan dengan rakyat, yang semestinya dilayani tapi sebaliknya digusur dan dimiskinkan'” tegas Sekjen DPN Peradi yang juga Ketua Yayasan Satu Keadilan Sugeng Teguh Santoso.
Semestinya rakyat bisa berharap pada Wakil Rakyat dalam hal ini adalah DPR, jika DPR mau menggunakan Parameter Keadilan Sosial dan Konstitusi DPR dapat menyetop praktek Pengabaian Rakyat Miskin ujar Sugeng.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Login dulu untuk mengirim komen Login

kasih komen

Trending

Berita Online paling Hade, Aktual dan Terpercaya.
Redaksi Perumahan Bogor Park Blok D 12 Pamoyanan Kota Bogor
Inquiry: bogorhdnews@gmail.com WA: 0818486109
Copyright © 2022 BogorHDNews.com. Theme by genbu.