Berita Terbaru
Yuk, Nobar Seru Final Piala Dunia di PDAM Kota Bogor
Nobar final Piala Dunia di PDAM Kota Bogor Menghadirkan Mantan Kapten Timnas
BOGOR – PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor bersama RRI Bogor menggelar Pesta Bola untuk memeriahkan nonton bareng final Piala Dunia 2018 yang halaman parkir PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor Jalan Siliwangi 121 Sukasari, Minggu sore (15/7/2018).
Meski laga yang mempertemukan Perancis dan Kroasia kick off pukul 22.00 WIB, namun kemeriahan acara di kantor perusahaan air bersih milik Pemerintah Kota Bogor itu akan dimulai pukul 16.00 WIB. Panitia telah menyiapkan rangkaian games dengan hadiah-hadiah menarik, dari pendukung acara.
Tak hanya itu, panitia telah menyiapkan doorprize heboh untuk pengunjung yang diundi setelah laga usai. Hadiah yang disiapkan antara lain sepeda, televisi, smartphone, jam tangan, tas olahraga, helm dan voucher hotel.
Ketua Panitia Pesta Bola Piala Dunia 2018 Helfianty mengatakan, Pesta Bola di PDAM Kota Bogor juga akan menghadirkan legenda sepakbola nasional yang dijamin akan menambah kemeriahan acara. Namun dia enggan menyebutkan siapa bintang tamu tersebut, namun beberapa petunjuk dia paparkan.
“Dia mantan kapten timnas di era 2000an, pernah main di Persija dan terkenal di Jawa Barat,” ujar Evi, sapaan akrabnya.
PDAM pun akan memanfaatkan moment ini untuk mensosialisasikan program-program peningkatan pelayanan air bersih. Direktur Utama PDAM Kota Bogor Deni Surya Senjaya akan memaparkan kegiatan-kegiatan yang sedang dan akan dikerjakan PDAM dihadapan para pengunjung, termasuk Walikota Bogor Bima Arya yang juga direncanakan hadir.
Panitia juga sudah menyiapkan layar lebar ukuran 3×4 meter serta penampilan band lokal untuk memeriahkan acara. Bagi pengunjung yang ingin mendapatkan kupon doorprice, dipersilahkan mem-follow akun Instagram PDAM Kota Bogor @pdamkotabogor dan mengikuti langkah-langkah yang telah ditentukan.
“Anda harus menginstal aplikasi cariaja.com di Play Store atau Appstore bagi pengguna Apple dan membuat akunnya. Lalu mengirim Direct Message ke IG @pdamkotabogor dengan format mengisi nama, alamat nomor telepon dan user name aplikasi cariaja.com itu. Pengiriman DM ditunggu hingga Minggu (15/7/2018) pukul 15.00 WIB,” beber Evi.
Panitia pun telah menyiapkan 400 cup kopi dan makanan ringan gratis. (humas dan sosial)
-
Berita Populer3 weeks ago
Hanif Faisol Minta Laboratorium Kementerian LH/BPLH Harus Terintegrasi Dan Tersebar
-
Featured3 weeks ago
Menteri LH Hanif Faisol Bakal Stop Impor Sampah Plastik, Importir Bandel Akan Ditindak Tegas
-
Entertainment2 weeks ago
Promo KTP Diperpanjang, Masuk The Jungle Hanya 50 Ribuan
-
Editorial3 weeks ago
Pastikan Ujicoba Jalur Pipa Bogor Barat Berjalan Mulus, Direksi Tirta Pakuan Cek Debit dan Tekanan Air
Login dulu untuk mengirim komen Login