Berita Populer
Ssstt… 50 Jabatan Kepala Sekolah Dasar Mau Pensiun
Kota Bogor – Kurang lebih 50 jabatan Kepala Sekolah Dasar di Dinas Pendidikan Kota Bogor diakhir tahun 2018 hingga 2019 akan memasuki masa purna bakti, hal ini dikatakan Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bogor H. Jana Sugiana diruang kerjanya saat menerima rombongan kerja anggota DPRD Kabupaten Badung – Bali
Menurutnya, untuk mengantisipasi kekosongan jabatan kepala sekolah tersebut Dinas Pendidikan Kota Bogor saat ini sudah menyiapkan para calon pengganti dengan mengikutsertakan para calon kepala sekolah yang sudah lulus verifikasi untuk mengikuti pelatihan LP2KS (Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Kepala Sekolah) di Solo.
“Untuk menjadi Kepala Sekolah syaratnya harus lulus verifikasi dan lulus LP2KS, dan minggu lalu Dinas Pendidikan Kota Bogor telah mengirimkan calon kepala sekolah tersebut ikut LP2KS di Solo, ” kata H. Sujana, Senin (17/09).
Diharapkan mereka yang sudah lulus dalam mengikuti LP2KS ini mampu dan siap saat diberikan kepercayaan untuk direkomendasikan menggantikan Kepala Sekolah yang sudah memasuki masa pensiun. (boy)
-
Berita Terbaru4 minggu agoEddy Soeparno : Empat Pilar Kebangsan Benteng Moral Bangsa di Era Digital
-
Berita Populer4 minggu agoRefleksi Akhir Tahun PWI Kota Bogor Disiarkan Live, Wali Kota dan Ketua DPRD Siap Jawab Keluhan Warga
-
Berita Populer3 minggu agoRatusan Pelajar PKBM se-Kabupaten Bogor Ikuti Jambore Pramuka di Gunung Geulis
-
Berita Populer4 minggu agoDedie Rachim Terpilih jadi Ketua DPD PAN Kota Bogor

Login dulu untuk mengirim komen Login