Featured
Kepala SMAN 10 Bogor : Smartren Ramadhan Tumbuhkan Jiwa Sosial di Lingkungan Sekolah

Bogor – Dengan Smartren Ramadhan, mari Wujudkan Generasi Muda SMAN 10 Bogor yang CEKATAN dan BERTASBIH, demikian bunyi Tema Kegiatan Ramadhan 2023 di SMA Negeri 10 Bogor.
Kegiatan yang digelar dari tanggal 27 Maret hingga 6 April tersebut di isi dengan berbagai materi yakni, Kajian Islam disekolah, Infak Massal, Wakaf Alquran, Rantang Pramuka dan juga Penulisan Mushaf Al-Quran ini.
Dalam sambutannya, Kepala SMA negeri 10 Bogor Hj. Enung Nuripah, S.Pd., M.Pd., mengatakan, selain diharapkam mampu manambah wawasan, kegiatan Smartren Ramadhan ini pun akan menjadi kebiasaan yang positif bagi siswa saat dirumah maupun diluar rumah.
“Hari ini Smartren Ramadhan kita tutup. Dan sesuai dengan isi tema kegiatan smartren ramadhan bahwa semua materi yang didapat selama kegiatan ini bisa mencerdaskan hati, perkataan dan perbuatan serta terbiasa berbagi cinta kasih kepada sesama,” ungkap Hj. Enung Nuripah, S.Pd., M.Pd., Jumat (14/05).
Kepada bogorhdnews, Hj. Enung Nuripah, S.Pd., M.Pd. mengatakan, Smartren Ramadhan tahun ini, selain di isi dengan kegiatan lomba, beberapa ustadz juga ikut memberikan materi soal kajian ramadhan kepada siswa, salah satunya adalah Ustad dari Tanah Papua yaitu Ustadz Arifin Anwar.
“Insya Allah Ramadhan penuh berkah, dan akan menambah kepekaan dan jiwa sosial seluruh siswa dan warga sekolah untuk sesama,” ujarnya.
Sementara Hana Ananda yang dipercaya sebagai Ketua Panitia Smartren Ramadhan, mengucapkan terimakasih kepada Kepala Sekolah, Guru dan juga teman-teman disekolah yang sudah ikut terlibat dan mendukung kegiatan Smartren Ramadhan. Siswa yang duduk di kelas 11 Mipa 5 ini berharap kegiatan ini akan membawa kebaikan dan juga menambah ke ilmuaan khususnya dalam bidang agama.
“Semoga kegiatan smartren ramadhan 2023 ini mampu menambah keimanan dan ketaqwaan kita semua, Insya Allah berkah,” ujar Hana Ananda. (boy)
-
Berita Terbaru3 minggu ago
Warga BNR Tolak Pembangunan Binatu Skala Industri di Mall The Jungle
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Temukan Pelanggaran, Kementerian Lingkungan Hidup Lakukan Pengawasan Perusahaan Tambang Nikel di Raja Ampat
-
Berita Terbaru4 minggu ago
PWI Kota Bogor Sembelih 8 Hewan Kurban, Simbol Solidaritas dan Kepedulian Sosial
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Polresta Bogor Kota Ungkap Kasus Narkoba Selama 2 Bulan, Puluhan Tersangka dan Barang Bukti Diamankan