Featured
Penuhi Kebutuhan Air di Zona 6, Perumda Tirta Pakuan Bangun Penampungan Air

BOGOR – Perumda Tirta Pakuan menargetkan penyelesaian pembangunan penampungan air dari dua sumber mata air di Kabandungan, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor.
Nantinya, Sumber mata air dan daerah resapan air seluas satu hektar akan mendistribusikan sekitar 30 liter perdetik air ke Reservoir Kota Batu, untuk mengalirkan air ke pelanggan di zona 6 Kota Bogor.
“Yang akan kita bangun tempat ini, hanya bak untuk penangkapan air, juga tempat pembubuhan desinfektan sebelum dialirkan ke reservoir Kota Batu yang sekarang berkapasitas 2.000 meter kubik, yang mengaliri zona 6. Dari sini, ke bawah, sampai ke wilayah belakang Kebun Raya Residence (KRR),” terang Direktur Utama Perumda Tirta Pakuan, Rino Indira Gusniawan saat ditemui di Kabandungan, Jumat (8/5).
Ia menambahkan, penampungan air Kabandungan sejatinya bisa mengalirkan air 40-50 liter per detik. Namun pihaknya hanya akan mengambil 30 liter per detik dan sisanya untuk pelestarian lingkungan dan konservasi.
“Jadi kita akan buat bak-bak penampungan air tertutup seperti di Kotabatu dan Tangkil,” kata dia.
Kaitan progres pembangunan, sambung dia, saat ini Perumda Tirta Pakuan tengah menunggu keluarnya Izin Mendirikan Bangunan (IMB) dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Setelah itu, pembangunan fisik bisa segera dilakukan. Sedangkan pembebasan lahan sudah diselesaikan tahun lalu, dengan menelan anggaran Rp 9,5 miliar.
Ia menegaskan bahwa pembangunan penampungan air Kabandungan harus selesai tahun ini. Sebab, Rino mengaku banyak menerima keluhan soal penambahan jumlah pelanggan di zon 6.
“Perencanaan lainnya mah sudah siap. Tinggal menunggu izin. Kalau pipa mah sudah bisa mulai. Kan pembebasan lahan sudah selesai tahun lalu. Tinggal kita bangun tahun ini dengan anggaran dari internal Tirta Pakuan sebesar Rp6 miliar,” jelas Rino.
Sehingga ia berharap, Tirta Pakuan Kota Bogor bisa menambah jumlah pelanggan sekitar 2.100 unit, dari jumlah pelanggan saat ini sebanyak tujuh ribuan pelanggan di zona 6.
“Makanya kita targetkan tahun ini harus selesai agar penambahan pelanggan bisa tercapai, karena sudah delapan tahun nggak ada penambahan pelanggan di zona 6. Padahal pertumbuhan penduduk selalu ada,” pungkas dia. (admin)
-
Berita Terbaru4 minggu ago
DPC PPP Kota Bogor Gelar Buka Puasa Bersama dan Konsolidasi Kader
-
Berita Terbaru1 minggu ago
Jelang Musim Kemarau, Hanif Faisol Ajak Pelaku Industri Bahas Pengelolaan Lingkungan
-
Berita Terbaru2 minggu ago
Polisi Ungkap Pembunuhan di Tanah Sareal, Bermula Cekcok Saat Cuci Piring
-
Berita Terbaru4 minggu ago
Komisi IV Bahas Isu Ketenagakerjaan dan Pengangguran
Login dulu untuk mengirim komen Login