Berita Terbaru
Telkomsat Serahkan 15 Gerobak Sampah untuk Dukung Program Kebersihan Kota Bogor
BOGOR – Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, menyampaikan apresiasinya kepada PT Telkom Satelit Indonesia (Telkomsat) atas dukungan dalam peningkatan kebersihan kota. Bentuk dukungan tersebut diwujudkan melalui penyaluran 15 unit gerobak sampah kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor.
Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis dalam kegiatan Serah Terima Bantuan Sarana Prasarana Kebersihan yang berlangsung di Paseban Narayana, Balai Kota Bogor, pada Rabu (8/10/2025).
Jenal menjelaskan, bantuan tersebut merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) Telkomsat yang berfokus pada pengelolaan kebersihan serta pengentasan kawasan kumuh di Kota Bogor.
“Program TJSL atau CSR dari PT Telkomsat ini berupa bantuan gerobak sampah sebanyak 15 unit yang terintegrasi dengan program pengentasan kawasan kumuh di Kota Bogor,” ujar Jenal.
Ia menuturkan, bantuan itu akan disalurkan ke empat kelurahan, yakni Cibuluh, Cibogor, Harjasari, dan Pasirjaya. Menurutnya, kolaborasi antara pemerintah dan sektor swasta menjadi kunci dalam mewujudkan kota yang bersih, sehat, dan berdaya saing.
“Ke depan, masih banyak hal yang bisa dilakukan secara kolaboratif bersama para stakeholders, termasuk dalam upaya penurunan dan pencegahan stunting serta pengaktifan wifi gratis agar sistem keamanan lingkungan atau siskamling di wilayah RW dapat berjalan optimal,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperumkim) Kota Bogor, Chusnul Rozaqi, menyampaikan bahwa Telkomsat telah aktif mendukung pembangunan serta pengentasan kawasan kumuh di Kota Bogor sejak tahun 2023 melalui berbagai bentuk bantuan.
“Pada tahun 2023 Telkomsat memberikan bantuan septic tank di Kelurahan Cibadak untuk pengentasan ODF, dan pada tahun 2024 memberikan bantuan septic tank komunal di Pasirmulya,” ujar Chusnul.
Ia menambahkan, kontribusi seperti ini sangat membantu Pemkot Bogor dalam mempercepat perbaikan infrastruktur lingkungan, terutama di kawasan kumuh perkotaan.
“Mudah-mudahan Telkomsat dapat terus berkontribusi dan mendukung program-program pembangunan di Kota Bogor, khususnya di kawasan kumuh,” tambahnya.
Perwakilan PT Telkom Satelit Indonesia, Vino Arfiantono, menyampaikan bahwa bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar.
“Bantuan sarana kebersihan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap lingkungan di Kota Bogor. Kami berharap hal ini dapat memberikan manfaat bagi wilayah penerima bantuan dan ke depannya kemitraan antara Telkomsat dan Pemkot Bogor dapat terus terjalin,” kata Vino. (Riza)
-
Berita Populer1 minggu agoKLH Perkuat Kolaborasi dengan Masyarakat Sipil Hadapi Perubahan Iklim
-
Berita Populer4 minggu agoSemangat Hari Sumpah Pemuda, Hanif Faisol Dorong Gerakan Pemulihan Ekosistem Ciliwung
-
Berita Terbaru4 minggu agoRatusan Siswa SMK dan PKBM Bakti Nusa Gelar Kemah Sumpah Pemuda di Sukamantri
-
Berita Populer2 minggu agoCOP30 Resmi Dibuka, Indonesia Ajak Dunia Bersatu Hadapi Krisis Iklim Global
